Thursday, April 22, 2010
Gua Pawon Jadi Warisan Dunia
BANDUNG, KOMPAS.com--Gua Pawon di kawasan Desa Gunung Masigit, Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat, diusulkan ke UNESCO untuk menjadi cagar alam warisan dunia.
"Provinsi Jawa Barat menyambut baik usulan yang disampaikan pemerintah pusat melalui Kementrian Budaya dan Pariwisata, artinya situs Gua Pawon menjadi cagar alam warisan dunia," kata Wakil Gubernur Jawa Barat H Dede Yusuf di Bandung, Rabu.
Dede menyebutkan, bila situs yang terletak di kawasan bukit kapur di Bandung Barat itu menjadi cagar alam warisan dunia, maka lokasi itu secara representasi menjadi cagar alam internasional.
Indonesia dalam hal ini Jawa Barat akan mendapat beberapa keuntungan antara lain bersifat bantuan dana, promosi hingga bentuk lainnya, dan yang jelas mendapat dukungan untuk menyelamatkan situs-situs di lokasi tersebut dan terhindar dari kerusakan.
"Bila sudah menjadi warisan dunia, Gua Pawon itu menjadi target peneliti internasional untuk melakukan penelitian atau melestarikan fosil dan situs di sana," kata Dede Yusuf.
Ia menyebutkan, selain Guwa Pawon, Jawa Barat juga memiliki sejumlah situs purbakala yang bisa menjadi situs cagar alam warisan dunia seperti situs Batu Merah di Kabupaten Sukabumi dan Candi Jiwa di Karawang yang usianya diperkirakan lebih tua dari Candi Borobudur.
Langkah itu, kata Dede berkonsekwensi positif bagi pelestarian situs-situs itu, karena tidak boleh lagi ada kegiatan penebangan pohon di sana termasuk juga tidak ada lagi penebangan pohon.
Menurut Dede, Gua Pawon sangat pas untuk dijadikan cagar alam warisan dunia selain memiliki berbagai fosil langka juga terdapat karst Citatah.
No comments:
Post a Comment