Sumber Detik .com :Rabu, 07/04/2010 10:16 WIB
Gempa 7,2 SR di Aceh
Reporter :Amanda Ferdina - detikNews
Gempa Guncang Aceh, Warga Medan Panik Aceh - Teupah Selatan, salah satu kecamatan di Kabupaten Simeuleu, Aceh, dilaporkan mengalami dampak paling parah akibat gempa. Daerah ini paling banyak terdapat korban luka-luka maupun rumah roboh digoyang gempa.
"Paling parah itu daerah Teupah Selatan, kecamatan dari Simeuleu," kata salah seorang warga Sinabang, Aceh, Erwin Edyansyah, saat berbincang dengan detikcom, Rabu (7/4/2010).
Posko pemerintah daerah kini sudah dibuka. "Posko ini didirikan untuk mendata jumlah korban yang ada," tuturnya.
Jarak Teupah Selatan ke Sinabang, ibu kota Kabupaten Simeuleu, sekitar 30 Km. Wilayah tersebut dekat dengan pusat gempa di 2.33 LU - 97.02 BT atau 75 Km tenggara Sinabang, Aceh.
Sejauh ini, 8 warga dilaporkan dirawat di RSUD Simeulue karena menderita luka ringan. Di antara korban itu, terdapat satu orang anak yang terluka akibat tertimpa tiang listrik.
(amd/irw)
No comments:
Post a Comment