Saturday, August 29, 2009

Jumatan Pertama di Bekas Kawasan Lokalisasi Kramat Tunggak

Bekas kawasan lokalisasi Kramat Tunggak di Jakarta Utara kini telah berubah.

Ditutup pada 1999 setelah beroperasi selama 30 tahun, kawasan hitam yang pernah menampung sekitar 1.600 pekerja seks komersial (salah satu yang terbesar di Asia Tenggara) itu berganti menjadi Jakarta Islamic Center (JIC).

Selama bulan suci Ramadan, sejumlah aktivitas religius dilangsungkan di lokasi seluas 10,9 hektare itu.

Tampak ribuan umat muslim kemarin (28/8) sedang menunaikan salat Jumat pertama Ramadan di masjid yang menjadi salah satu fasilitas JIC. (*)

No comments: