Pameran benda pusaka, kemarin diadakan di aula Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Ponorogo. Pameran tersebut direncanakan akan berlangsung sepekan hingga rabu depan (12/8).
Berbagai keris yang selama ini erat dengan para kolektor dipamerkan di depan publik. ''Biar masyarakat lebih mengenal secara dekat senjata tradisional yang mulai punah,'' terang Kusnan, salah seorang panitia pameran, kemarin (5/8).
Kebanyakan keris yang dipamerkan merupakan peninggalan kerajaan-kerajaan besar Nusantara yang sudah berumur ratusan tahun.
Antara lain, Majapahit, Mataram, dan Pajajaran. Ada pula keris yang berasal dari luar Pulau Jawa. ''Yang paling bersejarah itu keris Nogo Leong dan Nogo Sosro Sabuk Inten. Kedua jenis keris itu sekarang menjadi buruan para kolektor,'' tegasnya.
No comments:
Post a Comment